Tips Mempromosikan Produk Di Live Stream Tiktok Shop

Saat ini penjual semakin mudah dalam memasarkan produk, dengan menjangkau masyarakat lebih luas apalagi sekarang orang-orang memilih untuk berbelanja online. Oleh karena itu, banyak penjual yang membuka bisnis di marketplace hingga sosial media, salah satunya ialah TikTok Shop. Jadi, penting bagi pelaku UMKM ataupun penjual yang masih gaptek untuk mencoba memanfaatkan platform tersebut yang bertujuan menguasai teknik komunikasi pemasaran yang efektif untuk meningkatkan penjualan. Berjualan dengan live streaming di Tiktok shop sudah menjadi metode terbaik selama ini.

Apabila Anda belum mencoba atau kurang maksimal dalam memasarkan produk lewat live stream, Mimin akan bantu memberikan tips yang tepat. Berikut beberapa tips yang dapat Mimin berikan :

Buatlah Skrip/Alur Menarik di Setiap Produk

Sebelum memulai siaran, siapkan skrip yang menarik atau alur produk yang terlihat nyata. Buat deskripsi produk yang jelas dan detail tentang produk, termasuk keunggulan dan manfaatnya. Selain itu, jangan lupa untuk menjawab pertanyaan calon pembeli dengan baik dan memberikan penjelasan yang cukup. Dengan alur yang teratur, membuat live stream Anda terlihat rapih dan terarah.

Berikan Diskon/Promo Khusus

Memberikan diskon ataupun promo khusus selama siaran langsung merupakan langkah efektif untuk meningkatkan penjualan. Sampaikan event diskon/promosi semenarik mungkin selama live berlangsung.

Gunakan Bahasa atau Cara Penyampaian yang Mudah Dipahami

Dalam melakukan Live streaming di platform manapun Anda perlu menggunakan bahasa yang baik dan mudah di pahami. Hindari penggunaan bahasa yang terlalu formal atau teknis, karena hal tersebut dapat membuat calon pembeli menjadi bosan atau merasa tidak nyaman. Pastikan menggunakan bahasa yang sesuai dengan target pasar Anda, dan pastikan selalu update terhadap kata atau kalimat trendi yang di gunakan di internet.

Tampilkan Rasa Percaya Diri dan Antusiasme

Tunjukan ekspresi percaya diri dan antusiasme saat melakukan Live streaming. Ini akan menunjukkan bahwa Anda yakin dengan produk yang di jual dan akan memotivasi penonton untuk membeli produk tersebut.

Interaksi

Penting untuk berinteraksi dengan penonton selama Mereka menonton siaran langsung Anda. Katakan manfaat produk, promosi/diskon, ataupun jawab pertanyaan penonton. Tentu jika siaran langsung Anda hanya memperkenalkan produk, penonton akan merasa bosan dan pergi.

Lakukan Demo Produk

Selain memperkenalkan produk, Anda juga dapat mendemonstrasikan produk. Demonstrasi produk dapat membuat penonton lebih memahami keunggulan dan manfaat produk yang sedang di promosikan.

Tampilkan Testimonial

Testimoni adalah salah satu faktor penting yang dapat mempengaruhi keputusan calon pembeli dalam membeli produk. Oleh karena itu, sebaiknya Anda tampilkan testimoni pelanggan selama siaran langsung. Testimoni pelanggan dapat memberikan keyakinan dan kepercayaan kepada calon pembeli mengenai kualitas produk yang di tawarkan. Karena itulah, kita bisa utamakan untuk memajang review yang sifatnya positif.

Itulah beberapa tips yang dapat Mimin berikan untuk Anda berjualan lewat live streaming Tiktok shop. Namun, jika live Anda selalu sepi Anda dapat menggunakan jasa Mimin. Hubungi Mimin lewat website resmi di jasabuzzermedia. Ada banyak layanan yang dapat membantu menaikan omset penjualan Anda di semua platform media sosial.

Baca Juga : Butuh Responden Untuk Kuesioner Di Website? Hubungi Kami

1 Komentar

  1. […] Baca Juga : Tips Memasarkan Produk Di Live Streaming Tiktok Shop […]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Open chat
Contact Us
Hubungi Kami Untuk Menggunakan Layanan jasabuzzermedia